Kamis, 31 Januari 2013

Setelah mengalami musibah yang telah merenggut nyawa tunangannya di Pulau Pengantin, Tiara (Tamara Blezynski) memutuskan untuk menenangkan diri di pantai Phuket, Thailand. 
Membuka sebuah bar kecil bersama sahabatnya Lea (Laras Monca), Tiara menyempatkan diri mendalami Thai Boxing sebagai bentuk pelampiasan dendam dan traumanya di masa lampau. Hingga suatu hari sahabat semasa kuliahnya, Alan (Darius Sinathrya) yang masih menyimpan rasa pada Tiara, datang menjenguk dan berniat mengajak Tiara pulang ke Indonesia. Alan datang bersama keponakannya Maureen (Kimberly Ryder), Kenny (Stephan William) dan Aida (Una Putri)
Sebagai tuan rumah yang baik, Lea segera mengatur liburan mereka, dengan mengunjungi pulau-pulau di sekitar Phuket. Ketika kemudian kapal yang mereka tumpangi mogok dan terpaksa mampir di sebuah pulau asing. Tiara sadar, ada sesuatu yang aneh di pulau itu. Tiara merasa masa lalu itu akan terus mengejarnya, ke mana pun dia pergi. Kali ini, Tiara memutuskan tidak akan menghindari. Tapi dia akan menghadapinya!
enis Film : Thriller
Produser : Ody Mulya Hidayat
Produksi : MAXIMA PICTURES & DREAMSCAPE PICTURES
Sutradara : Rizal Mantovani
Pemain : Tamara Bleszinki
                  Darius Sinathrya
                  Una Putri
                  Kimberly Ryder
                  Laras Monca
                  Stefan Wiliam

Film 3Sum menampilkan 3 cerita tentang cinta, kehidupan dan kematian dengan 3 genre film yang berbeda yaitu action, thriller dan drama. 

Insomnights 
Sebagai eksekutif muda yang tengah menanjak karirnya, Morty (Winky Wiryawan) adalah sosok pekerja keras dan ambisius. Namun impiannya membangun rumah tangga bersama kekasihnya , Nina (Gesata Stella) kandas karena Nina mendadak membatalkan pernikahan mereka. Tekanan pekerjaan ditambah dengan masalah percintaan dan juga pertengkaran ayah dan ibunya yang tak kunjung berakhir membuat Morty mengalami insomnia yang sangat parah. Kegelisahan Morty semakin memuncak pada malam-malam kelam tak berujung yang mengingatkan masa lalunya dengan orang-orang terdekatnya. 

Rawa Kucing
Ayin (Aline Adita) seorang wanita cantik keturunan keluarga Cina Benteng yang kaya raya di Tangerang. Dikelilingi oleh sahabat-sahabat dekatnya, kehidupan Ayin tak pernah lepas dari pesta pora dan mabuk-mabukan. Di malam ulang tahunnya Ayin bertemu dengan Welly (Natalius Chendana), seorang pemuda lugu tuna rungu dan tuna wicara yang baru datang dari kampung. Pertemuan dua manusia dengan latar belakang itu ternyata mengubah jalan hidup mereka dan memberikan makna cinta yang tak pernah mereka kenal sebelumnya. 

Impromptu 
Kejahatan yang terjadi di sebuah kota megapolitan semakin menjadi-jadi. Perkosaan menjadi momok yang sangat menakutkan bagi para perempuan yang tinggal di kota itu. Banyak polisi gadungan yang mencari keuntungan di gelapnya malam. Dan korupsi merajalela sampai ke tingkat tinggi di semua sektor. Ali Ferzat, seorang politikus bersih bertekad membongkar skandal korupsi paling menghebohkan di negeri itu. Namun dia tidak tahu siapa kawan dan lawan yang sesungguhnya. Dibintangi oleh Hannah Al Rashid, Dimas Argoebie dan Joko Anwar

Jenis Film : drama/action,thriller
Produser : Sendi Sugiharto
Produksi : PT GRAHA VISUAL NUSANTARA ; EC ENTERTAINMENT & AVATARA88
Sutradara : Andri Cung, William Chandra, Witra Asliga
Pemaijn : Wingky Wiryawan
                  Aline Adita
                  Hannah Al Rasyid
                  Joko Anwar
                  dll.


Rabu, 23 Januari 2013

The future belongs to those who believe in the power of their dreams...
Semangat juang pantang menyerah dan mimpi Barry, panggilan Barack Obama, presiden Amerika Serikat yang pernah menghabiskan sebagian masa kecilnya di Indonesia, menginspirasi Hendra (Pong Hardjatmo). Ia menanamkan kekuatan mimpi itu pada cucunya, Margareth (Natasha Dematra) yang dimasukkannya ke SD Asisi, tempat sang presiden dulu bersekolah, di mana di sana diletakkan patung Obama kecil, sebuah simbol apresiasi bagi orang-orang yang berani bermimpi tinggi
Mimpi sering kali berjalan berlawanan dengan kenyataan. Seluruh kehidupan Margareth berantakan saat kecelakaan dan kegelapan datang menghantuinya. Bagaimanakah Maryam (Ayu Azhari) menghadapi perubahan ini? Sirnakah sinar mimpi itu, terutama ketika Margareth nyaris berhadapan dengan kematian...
Sebuah film inspiratif untuk seluruh keluarga yang dipersembahkan untuk semua anak-anak yang berani bermimpi tinggi dan pantang menyerah...Yes, We Can! 
The record-seeking Dream Obama film crossed the line triumphantly Jakarta Globe
Jenis Film : Drama
Produser : Ron Mullers, Damien Dematra
Produksi : DAMIEN DEMATRA PRODUCTION
Sutradara : Damien Dematra
Pemain : Natasha Dematra
                 Ayu Azhari
                 Pong Harjatmo
                 Rahayu Saraswati


"Tiga Sekawan", berfokus pada tiga karakter bernama Zee (Rizky Black), Flo (Stefhani Husen) dan Jo (Dandy Rainaldy) yaitu anak-anak berusia belasan yang bersekolah di sebuah sekolah negeri dan memiliki karakter, tabiat serta dibesarkan di lingkungan sosial berbeda.
Awalnya mereka kesulitan untuk berinteraksi, namun sebuah kejadian kemudian membuat mereka bertiga menjadi sahabat karib. Bergabung dalam organisasi kepramukaan, suatu ketika sekawan ini mengikuti latihan camping di desa pembantu Joe dengan tujuan agar Zee berani untuk ikutan camping ke Jatinangor.
Disinilah awal Zee, Flo, dan Jo terlibat suatu petualangan terkait dengan takhayul yang bahkan di percayai oleh salah satu di antara ke-' Tiga Sekawan' ini.
Jenis Film : Drama
Produser : Ferry Noerdin Lawadue
Produksi : GLOBAL MEDIA PERKASA PICTURES
Sutradara : Ivan Alvameiz
Pemain : Rizky Black
                 Stefhani Zamora Husen
                 Dandy Rainaldy

Kamis, 17 Januari 2013

Berkisah tentang persahabatan tiga orang anak muda Mahesa (Abimana Aryasatya), Kevin (Christian Sugiono) dan Analea (Kamidia Radisti) yang bergerak di bidang bursa efek
Berbagai konflik mulai terjadi. Mulai dari soal pekerjaan, persahabatan sampai cinta segitiga antara Mahesa, Kevin dan Analea. Mahesa pada titik terendah dalam hidupnya. Ayahnya sakit karena ulahnya dan ia juga kehilangan Ray, sales terbaiknya. Ditambah lagi soal percintaannya dengan Analea yang bernasib sama. Bertolak belakang dengan Kevin yang sedang di atas angin. Semua teman-temannya senang mendekatinya dan Analea pun berhasil dimilikinya
Keterpurukan Mahesa membuat Analea merasa bersalah. Ia merasa semua yang terjadi di kehidupan Mahesa adalah karena salahnya. Suatu hari Analea menawarkan pertolongan kepada Mahesa sebagai penebus rasa bersalahnya. Dan Mahesa pun meminta sesuatu yang spesial dari Analea yang sulit untuk dikabulkan Analea
Di saat yang sama, sesuatu terjadi pada Kevin. Investor Kevin, Gustom secara mendadak meminta agar semua sahamnya dilepas. Kevin jelas panik karena tanpa sepengetahuan Gustom, ia telah menjual saham Gustom saat tinggi untuk kepentingan pribadinya. Di luar perkiraan Kevin ternyata semua nasabahnya meminta saham mereka juga dijual. Ia tidak mengira kalau situasi semakin memburuk seperti ini, terlebih sebagian dari saham para nasabahnya sudah banyak yang ia jual tanpa sepengetahuan nasabah-nasabahnya di harga yang lebih rendah dari harga saham-saham tersebut. Kevin panik bukan kepalang
Akankah Mahesa menyelamatkan Kevin atau membiarkan sahabatnya itu bergulat dengan permasalahan yang dibuatnya sendiri?
Jenis Film : Drama
Produser : Asad Amar
Produksi : GARUDA NUSANTARA SINEMA & MP ENTERTAINMENT
Sutradara : Asad Amar
Pemain : Kamidia Radisti
                 Slamet Rahardjo
                 Ferry Salim
                 LukmanSardi
                 Christian Sugiono
Indi (Velove Vexia) adalah seorang gadis periang yang dunianya berubah total saat ia didiagnosa mengidap penyakit scoliosis ketika di bangku SMP. Karena kondisi kesehatannya ini, dia harus mengenakan besi penyangga tubuh (brace) selama 23 jam setiap hari. 
Sebelum masuk SMA dia berlibur ke Jakarta, dan di sinilah Indi berkenalan dengan Mika (Vino G. Bastian) lewat sebuah pertemuan tak terduga. Mereka lalu menjadi teman dekat. Mika yang cuek, seru, berani, dan selalu memandang hidup dengan santai dan positif perlahan bisa membantu Indi untuk kembali jadi gadis periang dan berani untuk melawan penyakitnya. Mika selalu punya cara untuk membuat Indi merasa bahagia di tengah siksaan penyakit yang diidapnya.
Indi menutupi hubungannya dengan Mika dari Ibunya (Donna Harun) karena dia tahu ibunya tidak suka dengan Mika yang jauh lebih tua dan bertato. Ketika hubungan mereka semakin dekat, Mika mengungkapkan satu rahasia tentang dirinya: Ia mengidap penyakit AIDS.
Masalah mulai berdatangan ketika kondisi Mika yang semakin lemah dan masa lalunya mulai terungkap. Bapak Indi (Izur Muchtar) dan Ibu dan teman-teman Indi mulai mengetahui soal Mika dan masa lalunya. Tetapi mereka tidak tahu hal-hal indah yang telah dilakukan Mika untuk Indi. Setelah kematian sahabatnya (Framly Nainggolan), Mika mundur dan meninggalkan Indi dengan penuh pertanyaan. Mika tahu waktunya telah dekat dan tidak mau Indi nanti merasa lebih sakit. Dibalik kesedihan Indi setelah ditinggal Mika, dia tahu bahwa Mika justru membuatnya semakin hidup dan berusaha untuk mengalahkan kondisi kesehatannya. 
Film ini diadaptasi (inspired by) dari best selling novel Waktu Aku Sama Mika yang ditulis oleh Indi
Jenis Film : Drama
Produser : Adiyanto Sumarjono
Produksi : INVESTASI FILM INDONESIA, FIRST MEDIA PRODUCTIONS
Sutradara : Lasja F. Susatyo
Pemain : Vinno G Sebastian
                 Velove Vexia


Kamis, 10 Januari 2013

Nusantara di abad 16, tiga abad setelah keruntuhan Sriwijaya ,muncul kerajaan-kerajaan kecil yang saling berebut kekuasaan.Kedatuan Bukit Jerai, adalah kerajaan kecil yang dipimpin oleh Dapunta Hyang Jaya nasa dengan permaisurinya Ratu Kalimanyang. Mereka memiliki dua putera, Awang Kencana dan Purnama Kelana. Dapunta Hyang sudah memasuki usia tua dan saatnya untuk menyerahkan kepemimpinannya kepada putera mahkotanya, Awang Kencana. Namun diluar adapt kebiasaan, Dapunta justru memilih Purnama Kelana sebagai penggantinya
Awang Kencana secara diam-diam mengetahui rencana itu dan sangat kecewa dengan keputusan ayahnya. Awang kemudian menjebak Purnama, menfitnah Purnama telah membunuh Dapunta Mahawangsa. Purnama kemudian di tangkap oleh Awang dan dijebloskan kepenjara. Dengan dibantu oleh para tabib dan sahabat-sahabatnya, Purnama berhasil dibebaskan dan dihindarkan dari hukuman mati.Kelompok pasukan yang dipimpin oleh Awang kemudian mengetahui rencana itu, mereka mengejar Purnama sampai pelosok hutan, Purnama terdesak di lereng tebing, Purnama jatuh di jurang yang tinggi, tercebur di sungai dan terbawa arus yang deras. Pasukan Awang tak mampu mengejar dan mengira Purnama telah tewas
Setelah meninggalnya Dapunta Hyang Mahawangsa, seratus hari kemudian, Awang dinobatkan sebagai raja di Kedatuan Bukit Jerai. Awang memerintahkan untuk membasmi kelompok perampok Ki Goblek. Mata-mata Awang Kencana berhasil mengetahui markas kelompok Ki Goblek.Dengan kekuatan penuh ,pasukan Awang Kencana mengepung Ki Goblek yang bermarkas di sebuah gua di tengah hutan. Kelompok perampok berhasil ditumpas, Ki Goblek tewas. Hanya tertinggal Purnama dan Malini dan 8 orang perempuan penenun songket, yang adalah janda para perampok yang tewas. Malini yang kehilangan kedua orang tua dan juga adiknya takluput menjadikorban. Malini menyimpan dendam. Purnama yang mengetahui ini semua adalah perbauatan adiknya, makin meradang.Ia harus menghentikan kelakuan adiknya, menuntut balas kematian ayahnya, sekaligus membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah.
Sepuluh orang menyiapkan sebuah serangan balasan kepusat Kedatuan Bukit Jerai. Berhasilkah Purnama Kelana merebut tahta Kedatuan Bukit Jerai?
Jenis Film : Drama
Produser : H. Dhoni Ramadhan, Hj Dian Permata Purnamasari, Irene Camelyn Sinaga, Ap.
Produksi : PUTAAR PRODUCTION
Sutradara : Hanung Bramantyo
Pemain : Syahrul Gunawan
                 Julia Perez
                 Agus Kuncoro
                Mathias Mucus
                Slamet Rahardjo
Ini adalah kisah tentang tiga pemuda Metropolis dalam sebuah petualangan komedi romantik. Doni, Juan & Alex adalah pemuda2 yang sudah beristri tapi mereka tetap tidak bisa menghilangkan sifat2 Playboy mereka. Mereka selalu melakukan petualangan dengan gadis2 sexy yang ditemui mereka.Meskipun mereka sering dicurigai dan kepergok istri2 mereka tapi mereka selalu berkelit dengan macam2 alasan dan akal2 bulus mereka, hingga lolos dari kecurigaan istri2 mereka
Pada suatu hari mereka bertemu dengan Lola, seorang gadis sexy simpanan Bos mafia bernama Romli. Merekapun mendekati Lola dan dengan segala macam cara konyol mereka, merayu Lola
Mereka tidak sadar Bos Romli yang kejam mengetahui affair mereka dengan Lola, dan ketiga2 Doni, Juan & Alex di tahan dan akan dibunuh oleh Bos Romli. Istri-istri mereka begitu mengetahui suami2nya di tahan oleh Bos Romli, segera mengatur strategi untuk menyelamatkan suami2 mereka
Berhasilkah Mona, Intan & Bella menyelamatkan suami2 mereka? Atau malah mereka yang menjadi korban Bos Romli yang kejam!! 
Semuanya akan terungkap pada akhir cerita yang Lucu, Seksi & Romantis
Jenis Film : drama/comedy
Produser : Ravi Pridhnani, Dede Ferdinand
Produksi : TOBALI PUTRA PRODUCTION & STUDIO SEMBILAN
Sutradara : Dede Ferdinand
Pemain : Okan Cornelius
                  Ricky Perdana
                  Aditya Rino
                  Febrianie Ferdzilla


Kamis, 03 Januari 2013


Dipimpin oleh anak dari seorang milyuner, Tim Lima adalah sekelompok tentara bayaran yang disewa untuk mencari harta karun Yamashita. Terdesak oleh serangan bajak laut, mereka terdesak dan terperangkap di dalam sebuah tambang yang dijadikan bunker militer oleh tentara Jepang pada Perang Dunia II.
Terluka, putus asa, dan tanpa persiapan, kelompok tentara bayaran itu masuk semakin dalam ke dalam tambang dan mendapati kenyataan bahwa pencarian emas itu membawa mereka pada temuan yang mengejutkan: mereka tidak sendirian di tambang itu.
Pencarian harta karun berubah menjadi perburuan hidup dan mati. Melarikan diri bukan pilihan, Tim Lima harus menghadapi musuh paling mematikan yang hanya menyisakan dua pilihan, membunuh atau dibunuh
Jenis Film : action/thriller
Produser : Mike Wiluan, Nick North, Daniel Davila, Catherine Davila
Produksi : INFINITE FRAMEWORKS
Sutradara : Steven Sheil
Pemain : Miki Mizuno
                 Sam Hazeldine
                 Ario Bayu
                 Jimmy Taenaka
                 Joe Taslim

Glo gak mau jadi seperti maknya:
kawin, lupa mimpi, and live boringly ever after.
Dia mau ngejar mimpi: bikin pilem.
Mak Gondut yang divonis hidupnya tinggal setahun lagi
bertekad mencari Ucok agar Glo bisa kawin and live happily 
ever after.
Pertempuran pun dimulai
Jenis Film : drama/comedy,indonesia
Produser : Sammaria Simanjuntak
Produksi : PT KEPOMPONG GENDUT & ROYAL CINEMA MULTIMEDIA
Sutradara : Sammaria Simanjuntak
Pemain : Geraldine Sianturi
                 Mak Gondut
                 Saira Jihan
                 Sunny Soon