Kamis, 04 Februari 2016

Setelah resmi beberapa bulan bercerai, rumah kredit bersama Bagas dan Risa terancam akan disita bank. Mereka berdua dengan terpaksa harus bersama - sama mengerjakan sebuah project besar yang hasilnya bisa menyelamatkan kondisi keuangan mereka berdua. Masalahnya, pekerjaan mereka berdua menuntut keduanya harus bersama. Dalam proses pengerjaan project tersebut, muncul kembali benih – benih cinta diantara Bagas dan Risa. Akhirnya mereka memutuskan untuk rujuk kembali.

Tapi persoalan menjadi rumit karena Bagas telah menjatuhkan Talak 3 kepada Risa. Hukum Talak 3 mengharuskan jika pasangan mau rujuk, harus melalui Muhalil, yaitu seorang laki-laki yang menikahi pihak perempuan kemudian bercerai. Untuk memuluskan niat mereka, Bagas mencoba mengakali aturan dengan cara mencari suami kontrak untuk Risa. Dalam proses pencarian suami kontrak untuk Risa, mereka bertemu dengan berbagai macam karakter yang kocak dan otomatis menemui berbagai kejadian lucu.

Akhirnya pilihan jatuh pada Bimo, teman masa kecil Bagas dan Risa yang dianggap baik dan bertanggung jawab. Dalam proses merencanakan pernikahan Risa dan Bimo, terungkap kalau Bimo telah menyimpan rasa cinta kepada Risa sejak lama. Bagaimanakah kelanjutan kisah cinta Bagas, Risa dan Bimo?

Jenis Film : Drama
Produser : Hanung Bramantyo, Karan Mahtani
Sutradara : Hanung Bramantyo, Ismail Basbeth
Penulis : Bagus Bramanti, Salman Aristo
Produksi : MD Pictures
Pemain  : Laudya C Bella
               Vino G Bastian
               Reza Rahardian




Kisah percintaan dua manusia, Yulia (Pevita Pearce) dengan Rumi (Chicco Jerikho) yang tumbuh sejak kecil saat mereka bertetangga. Hubungan yang unik, puitis, penuh tragedi dan komedi mewarnai perjalanan mereka melewati masa-masa perubahan zaman. Perubahan gaya hidup dan hadirnya produk-produk konsumsi ikut menjadi saksi cinta Rumi dan Yulia.

Rumi sejak kecil hingga dewasa selalu menjadi sumber kekacauan masalah pelik keduanya. Namun kekacauan yang ditimbulkan Rumi justru menjadi penanda yang tak terlupakan bagi Yulia. Setiap peristiwa yang dialami Yulia pun selalu membekas dan menghadirkan kerinduan akan kehadiran Rumi. Rumi tak ada, Yulia bisa merana.

Era tahun 1970an, 80an dan 90an banyak membawa perubahan gaya hidup dan ekonomi. Melalui buku hariannya Yulia mencatat kenangan manis-pahit, suka-duka, indah-merana, semua yang dirasakannya bersama Rumi. Hubungan cinta keduanya juga menjadi saksi begitu banyak peristiwa tak terduga.

Perpisahan justru menjadi pencarian masing-masing karena keterikatan kenangan masa lalu.
Jenis Film : Drama
Produser : Raam Punjabi
Sutradara : Garin Nugroho
Penulis : Garin Nugroho
Produksi : Multivision Plus, Treewater Production
Pemain    ; Pevita Pearce, Chicoo Jerikho, Nova Eliza



Cinta bukanlah cinta, jika menyerah..

Adalah Dave (Dimas anggara), kepopulerannya di kalangan para mahasiswa ternyata tidak dapat menutupi kekosongan hatinya, sejak ditinggalkan oleh satu satunya cewek yang dicintainya. Cewek yang lenyap dari hidupnya justru di saat Dave ingin menjadikannya cinta terakhir. Suatu malam ketika baru pulang dari pesta ulang tahun temannya, dia bertemu dengan seorang cewek yang berusaha bunuh diri yaitu Adelle (Adila Fitri), Dave berusaha meyakinkan apa yang dilakukan sia sia. Awal pertemuan membuat cewek yang ditolongnya justru jatuh cinta hanya dalam waktu dua hari, dari sikap dave yang sangat baik.

Sementara Caramel (Michelle Ziudith) selalu ribut dengan ibunya tentang surat – surat yang datang ke rumah ibunya dan mengirimkan ke Caramel sedangkan Caramel tidak ingin membuka luka lamanya dengan membaca surat itu dan di saat yang bersamaan Bima (Dion Wiyoko) justru berusaha untuk mengejar cinta Caramel. Caramel yang sudah tidak percaya akan cinta, selalu menggunakan logika untuk memandang cowok, apalagi Bima menyatakan kalau ia jatuh cinta dengan Caramel. Semakin Caramel tolak, Bima semakin penasaran.

Apa yang membuat Caramel tidak bisa membuka hatinya untuk Bima. Apakah dia masih mencintai cowok yang pernah ada di hidupnya. Atau Caramel tidak ingin jatuh cinta lagi? Akhirnya takdir mempertemukan mereka berempat dengan cara yang berbeda. Pertemuan itu sekaligus menjawab semua pertanyaan yang ada diantara Dave, Caramel, Adelle dan Bima. Sebenarnya apa hubungan mereka satu dengan lainnya? Di satu ketika tanpa sepengetahuan mereka, justru sang takdir memberikan jawaban yang sungguh mengejutkan dan membuka rahasia yang terpendam selama satu tahun lebih
Jenis Film : Drama
Produser : Sukhdev Singh, Wicky V. Olindo
Sutradara : Asep Kusdinar
Penulis : Sukhdev Singh, Tisa Ts
Produksi : Screenplay Films
Pemain   :Dimas Anggaro, Michele Zudith, Dion Wiyako, Adila Fitri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar